Sport

Tips Olahraga Bagi Penderita Anemia

Pinterest LinkedIn Tumblr

Mungkin kita sering mendengar kata anemia, atau bisa jadi mungkin kita adalah salah satu penderita anemia. Satu kondisi yang ditandai dengan rapuhnya tubuh. Mereka yang menderita anemia akan cenderung mudah letih, lemah dan lesu.

Tips Olahraga Bagi Penderita Anemia
pixabay.com

Meski demikian mereka ini tetap harus olahraga secara teratur. Bukan olahraga berat dan dipaksakan tapi lebih tepatnya sesuai dengan porsi dan manfaat di dapat.

Agar tidak salah langkah maka menjadi penting bagi penderita anemia untuk paham betul olahraga apa saja yang bisa dilakukan. Jangan asal pilih hanya karena suka atau dulu sewaktu sehat pernah melakukan.

Anemia sendiri ternyata ada beberapa jenis, dan setidaknya ada 10 jenis yang sering ditemui. Mulai dari jenis Anemia defisiensi B12, folat dan besi. Selanjutnya ada anemia karena penyakit kronis, hemolitik, aplastik, megaloblastik, pernisiosa, sel sabit dan talasemia.

Olahraga Aman Bagi Penderita Anemia

Mereka yang menderita anemia pun dapat memilih aneka olahraga sesuai dengan minat. Namun demikian yang paling populer tentu saja ada yoga, jalan sehat, lari kecil ataupun aerobik. Olahraga sederhana, murah meriah ini bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja.

Olahraga yang sangat tidak disarankan bagi penderita ini adalah berenang karena bisa jadi orang yang ada di sekitar tidak akan tahu bila tiba-tiba kambuh. Menjadi penting kemudian untuk memperhatikan bobot atau durasi olahraga.

Jangan sampai berlebih apalagi saat tubuh mulai ada penurunan stamina. Segera hentikan dan istirahat cukup untuk nantinya dilakukan kembali.

Sebelum benar-benar memutuskan akan ambil olahraga apa dan durasi berapa lama ada baiknya ikuti tips berikut ini:

1. Konsultasikan dengan Dokter

Mereka yang ahli dibidang kesehatan sudah pasti adalah dokter. Maka menjadi penting kiranya untuk konsultasi dengan ahlinya.

Dari dokter kita akan mendapat rekomendasi apa yang bisa dan apa yang tidak bisa dilakukan. Jangan sampai olahraga yang niat awalnya untuk menyehatkan justru akan membuat masalah baru.

2. Penuhi Kebutuhan Akan Cairan Tubuh

Apapun kondisi kita baik sehat sekalipun ternyata cairan tubuh harus menjadi perhatian. Apalagi olahraga dilakukan oleh mereka yang menderita anemia maka menjadi penting untuk lebih perhatian.

Dalam satu hari setidaknya ada 8 gelas air masuk ke dalam tubuh. Cairan tersebut idealnya setara dengan 2 liter air. Jangan sampai kurang tapi kalau lebih di sarankan.

3. Konsumsi Obat Secara Teratur

Penderita anemia tetap harus mengkonsumsi obat-obatan secara teratur. Tidak boleh telat apalagi terlewatkan karena berakibat sangat fatal.

Siapkan obat-obatan tersebut dalam tempat khusus sehingga ketika butuh tidak ada kesulitan untuk menemukan. Terlebih bagi mereka yang tinggal sendiri atau tidak ada yang mengurusi dan mengawasi.

4. Sertakan Olahraga yang Memacu Otot

Menjadi menarik pastinya bila ternyata mereka yang menderita anemia disarankan untuk melatih otot. Seminggu setidaknya dilakukan sebanyak 2 atau 3 kali secara teratur.

Hal ini bertujuan untuk melatih tubuh makin kuat. Akibat kekurangan darah dan letih, lemah, lesu ternyata bisa di-treatment dengan melatih otot tubuh.

Lakukan semua kegiatan tersebut secara teratur hingga tubuh kembali pada fungsi normal dimana jumlah sel darah merah berada dalam kondisi cukup. Ciri lain bila kita sukses mengatasi anemia itu setidaknya tidak ada lagi keluhan adanya sesak napas, pusing atau sakit kepala.

Yang ada kemudian adalah semangat untuk terus berkarya dan melakukan lebih. Jangan lupa perbaiki kualitas nutrisi yang masuk ke dalam tubuh agar proses penyembuhan lebih cepat.

Berbagai bacaan menarik seputar dunia kesehatan akan dengan mudah ditemukan di Pyfa Health. Salah satu situs yang fokus terhadap dunia kesehatan dan farmasi ini memberikan informasi yang penting untuk dibaca.

Tak hanya itu saja tapi mereka ada juga berbagai ulasan lain yang sayang kalau dilewatkan.

Comments are closed.