Sebagai seorang generasi millennial, saya merupakan pribadi yang menyukai inovasi yang diaplikasikan pada sesuatu bidang tertentu. Pada bidang kuliner atau makanan misalnya.
Saya menyukai jika terdapat inovasi yang diterapkan pada bidang makanan, misalnya dari cara memasak, variasi rasa, variasi cara penyimpanan, variasi cara pengiriman, dan sebagainya. Bukan bermaksud jika suatu produk makanan tetap memegang teguh pada resep otentik itu merupakan suatu hal yang kuno, bukan.
Namun, jika memang ada suatu perubahan yang lebih modern, lebih techie, dan lebih canggih serta variatif, yang diaplikasikan pada sebuah hasil karya makanan, sehingga pada akhirnya dapat menghasilkan produk yang lebih higienis, lebih sehat, dan lebih menggugah selera, apa salahnya kan?
Bakpia Kukus memang salah satu inovasi dalam dunia kuliner oleh-oleh Jogja. Saya termasuk yang menyukai inovasi ini.
Pada umumnya, bakpia konvensional dimasak secara dipanggang dengan menggunakan panas bara api, dengan tekstur yang kering dan renyah di luar, namun kering empuk di dalamnya. Dan dengan kekhasan ini, bakpia konvensional menjadi salah satu buah tangan yang paling popular bagi para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta.
Nah, Bakpia Kukus hadir dengan inovasi yang memanjakan generasi millennial seperti saya. Bakpia Kukus dimasak dengan cara –tentu saja- dikukus.
Mempunyai tekstur yang empuk dan lembut di luar, dan lembut creamy dan rich di dalamnya. Yang paling saya suka dari inovasi pada bakpia kukus ini adalah pengemasannya yang dimasukkan ke dalam wadah kedap udara tersendiri satu per satu, sehingga lebih praktis, dan tentunya menjadi lebih higienis.
Memang ya, generasi millennial itu banyak maunya ya. Untuk sekadar makanan pun, kami maunya banyak. Maunya yang enak, yang praktis, yang higienis, hehe.
Mataram Bakpia Kukus, Untuk Generasi Millennial
Mataram Bakpia Kukus hadir di Yogyakarta dan Solo, untuk meramaikan pangsa pasar oleh-oleh khas Yogyakarta. Membersamai berbagai oleh-oleh khas Jogja lainnya seperti bakpia konvensional, geplak, yangko, gatot tiwul, gudeg, dan sebagainya.
Jenama Mataram Bakpia Kukus sendiri hadir sebagai hasil kolaborasi perdana dengan brand Siliwangi Bolu Kukus. Di bawah bendera CV Boga Karya Siliwangi, yang telah menancapkan kuku sebagai salah satu toko oleh-oleh dengan produk utama Siliwangi Bolu Kukus.
Mereka saat ini telah tersebar di berbagai kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Solo dan Bogor. Venue store Siliwangi Bolu Kukus pada umumnya berada di dalam mall, stasiun kereta api dan terminal.
FYI, Siliwangi Bolu Kukus yang ada di Yogyakarta dan Solo berlokasi di Store Stasiun Yogyakarta (Stasiun Tugu), Store Stasiun Lempuyangan, Booth Plaza Ambarrukmo, Booth Jogja City Mall, dan Store Stasiun Balapan Solo. Nah, Mataram Bakpia Kukus ini secara eksklusif hadir di lima lokasi Siliwangi Bolu Kukus Yogyakarta dan Solo ini, mulai hari Sabtu, 8 April 2023 yang lalu.
Dengan berbentuk bola bolu lembut empuk yang gemoy, plus isian yang lembut creamy, Mataram Bakpia Kukus hadir sebagai alternatif oleh-oleh khas Yogyakarta. Dikemas secara higienis, tentu saja sangat disukai oleh generasi millennial seperti saya.
Dan tentunya, variasi rasa. Paham donk, generasi millennial itu mudah bosan. Mataram Bakpia Kukus hadir dengan 20 (dua puluh) varian rasa. Iya betul, dua puluh rasa. Memuaskan banget kan. Banyak pilihan yang bisa dipilih oleh pengunjung Store dan Booth Siliwangi Bolu Kukus yang ingin menikmati Mataram Bakpia Kukus ini.
Kedua puluh varian rasa Mataram Bakpia Kukus ini adalah: rasa Alpukat Mentega, Susu Cokelat, Brownies Cokelat, Black Forest, Durian Musang King, Caffe Latte, Stroberi Ciwidey, Red Velvet, Kacang Ijo, Matcha Latte, Keju Cheddar, Pisang Raja, Pandan Wangi, Chocoreo Lezato, Tiramisu Crepe, Mangga Arumanis, Choco Pandan, Rock Melon, Kurma Ajwa, dan Nangka Madu. Saya sendiri menyukai rasa Alpukat Mentega dan Susu Cokelat.
Beberapa hari yang lalu, tepatnya pada hari Sabtu, 8 April 2023, saya berkesempatan untuk mengunjungi Store Siliwangi Bolu Kukus yang ada di area Stasiun Yogyakarta, untuk mencicipi Mataram Bakpia Kukus ini. Mengutip obrolan saya dengan kak Irfan dari tim Siliwangi Bolu Kukus.
Nama Mataram yang ada pada jenama Mataram Bakpia Kukus, diambil dari nama dan sejarah kerajaan yang berdiri pada abad ke -8 di Jawa Tengah, yakni Mataram Kuno dan kerajaan Mataram baru (Islam). Sedangkan bakpia kukus adalah nama produk yang dipasarkan.
Pemilihan latar belakang nama Mataram Bakpia Kukus ini memiliki konsep dasar pemikiran Simbol & Nama yang tujuannya untuk melestarikan pengetahuan sejarah yang ada di Indonesia, mudah dikenali, dan mudah dalam pemasaran produk. Keren ya, produknya modern, namun tetap mengusung misi pelestarian sejarah Nusantara.
Saat acara tersebut, saya juga berjumpa dengan kak Faizal yang merupakan Founder CV Boga Karya Siliwangi. Kak Faizal menyatakan bahwa kolaborasi antara Siliwangi Bolu Kukus dengan Mataram Bakpia Kukus merupakan sebuah momen kesempatan baru.
Dan dalam kolaborasi ini, maka diadakan promo Beli 1 Dapat 2 di Store Siliwangi Bolu Kukus yang ada di Stasiun Tugu Yogyakarta, Lempuyangan, Jogja City Mall, Plaza Ambarrukmo, dan Stasiun Solo Balapan. Kak Faizal juga menambahkan bahwa tak hanya area Yogyakarta dan Solo, produk Mataram Bakpia Kukus akan tersedia di Store Siliwangi Bolu Kukus di Stasiun dan Terminal area Jakarta, Semarang, Surabaya, dan Bogor.
Kak Faizal berharap bahwa Siliwangi Bolu Kukus dan Mataram Bakpia Kukus ini, bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas sehubungan dengan adanya alur mudik lebaran juga bisa dijadikan Buah Tangan dan oleh-oleh.
Oh ya, Mataram Bakpia Kukus ini bisa kamu dapatkan dengan Harga promo Rp 29.000/box sudah termasuk PPN 11% (Normal Rp 39.000/Box). Dan dalam rangka launching Mataram Bakpia Kukus ini, Siliwangi Bolu Kukus mengadakan Promo menarik.
Apalagi kalau bukuan Promo Beli 1 Dapat 2, dengan harga Rp 35.000, kamu bisa mendapatkan 1 box Siliwangi Bolu Kukus dan 1 box GRATIS dari varian Mataram Bakpia Kukus. Periode promo BELI 1 DAPAT 2 dimulai tanggal 8 – 16 April 2023 di Store Siliwangi Bolu Kukus berikut, yakni Store Stasiun Yogyakarta (Stasiun Tugu), Store Stasiun Lempuyangan, Booth Plaza Ambarrukmo, Booth Jogja City Mall, dan Store Stasiun Balapan Solo.
Sebagaimana yang diungkapkan oleh Kak Faizal. Sstt….syarat dan ketentuan berlaku ya. Mendingan kamu kepoin sosial media yang dimiliki oleh Siliwangi Bolu Kukus dan Mataram Bakpia Kukus ya. Plus, aka nada program khusus juga lho pada saat grand opening Store Mataram Bakpia Kukus di Plaza Malioboro pada tanggal 15 April 2023. Menarik banget kan?
Dan karena produk Mataram Bakpia Kukus ini kental dengan image inovatif, tentu saja Mataram Bakpia Kukus cocok untuk dibawa oleh para generasi milenial, yang banyak mau dan rewel, seperti saya, hehe. Variatif, iya.
Praktis, iya. Higienis, juga iya. Apalagi dengan program promo menarik Beli 1 Dapat 2, Mataram Bakpia Kukus menjadi produk Inovatif yang sangat Millennial, dengan harga terjangkau. Recommended.
Media Sosial Mataram Bakpia Kukus
1. Instagram : @matarambakpiakukus
2. Facebook : Mataram Bakpia Kukus
3. Fanpage : Mataram Bakpia Kukus
4. TikTok : @matarambakpiakukus
5. Twitter : @mbk_mataram
6. Info Pemesanan: Call Center & Chat Center 0811-115-540 (WhatsApp & Telegram)
Comments are closed.